BITUNG - Puluhan Warga Binaan Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Bitung Kanwil Kemenkumham Sulawesi Utara mengikuti acara Bitung Bakudapa bersama Kepolisian Resort (Polres) Kota Bitung, Jumat (10/02/2023)
Baca juga:
PERS.CO.ID: Cara Baru Bermedia!
|
Kegiatan yang dilaksankan di aula Lapas Kelas IIB Bitung turut dihadiri Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) AKBP Alam Kusuma S. Irawan, Pejabat Utama (PJU), Kepala Satuan (Kasat) Reskrim, Kasat Intel, Kasat Lantas, Kasat Bimas, dan Kasi Tahti Polres Bitung, serta Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bitung Yahya Wahidin Pasiak bersama jajaran dan juga Pendeta dan Iman
Kegiatan yang Jumat Curhat antusia WBP sangat antusias mengikuti kegiatan ini, ada beberapa dari WBP mencurahkan isi hati terkait apa saja yang dialami saat proses peradilan.
Kapolrespun dibuat takjub saat melihat sekelompok WBP Narkotika dengan semangat menyanyikan Mars Badan Narkotika Nasional (BNN).
"Saya apresiasi seluruh WBP yang ada disini, semuanya sekilas nampak selayaknya orang yang baik." ucap Alam Kusuma.
"Ingat kami Polisi sama sekali tidak membenci saudara sekalian, yang kami benci hanya tindakan saudara yang melanggar hukum." Sambungnya.
Mengakhiri kegiatan, dipenghujung acara swbagai bentuk Sineegitas dilaksanakan penandatanganan MoU, Nota kesepahaman antara Lapas Bitung, Polres Bitung, serta Kemenag Kota Bitung sebagai bentuk sinergitas (AH)